Xiaomi Mi 5, Smartphone Pertama Dengan Sensor Sidik Jari Ultrasonik

produk terbaru Xiaomi, Xiaomi Mi 5
Sudah lama beredarnya rumor tentang Xiaomi yang mengklaim akan memasukkan scan sidik jari pada smartphone unggulannya Mi 5 yang rencananya akan diluncurkan pada bulan November tahun ini. Sekarang, bocoran terbaru dari vendor asal negeri tirai bambu ini semakin kuat, bahwa mereka akan menggunakan teknologi sidik jari pada smartphone Qualcomm Snapdragon tersebut. selain itu, dikabarkan juga bahwa Xiaomi akan meluncurkan juga generasi kedua dari smartphone Mi pada bulan depan.
Keterangan yang didapatkan via Wiebo menerangkan bahwa Xiaomi Mi 5 akan menggunakan “pengenalan sidik jari ultrasonik (ultrasonic finger recognition” yang sudah diperkenalkan oleh Qualcomm pada awal tahun ini. Qualcomm sudah mulai memamerkan sistem pengenalan sidik jari ultrasonik ini pada even MWC tahun ini, yang memungkinkan perangkat dapat membuat sidik jari secara 3D, bukan gamabr datar yang diambil oleh sensor kapasitif yang umumnya digunakan perangkat teknologi saat ini.
Berdasarkan bocoran yang didapatkan, Xiaomi Mi 5 ini menjadi smartphone yang pertama kali ditanamkan alat tempur prosesor Qualcomm Snapdragon Octa-core, dengan daya dukung RAM 4GB dan Adreno 530 GPU. Perangkat ini dijelaskan memiliki fitur layar 5.3 inchi QHD (1440 x 2560) piksel dengan kerapatan 554ppi yang akan menghasilkan gambar yang ssangat jernih. Pada ruang penyimpanan tersedia memori internal dengan kapasitas 16GB dan dapat dipasang memori eksternal sampai 64GB. Pada kamera, Xiaomi Mi 5 tersemat kamera 16 megapiksel dengan dual LED flash. Pada bagian sumber tenaga, baterai dengan kapasitas 3030 mAh terpasang disana. Dan juga, selain perangkat sensor sidik jari ultrasonik, rencana akan dibenamkan juga sebuah port USB tipe-C, yang memungkinkan untuk USB versi 3.0.
Kabar terbaru juga mengatakan, Xiaomi akan memperkenalkan Mi Note generasi kedua pada awal bulan depan. Pada Xiaomi Mi Note 2 terbaru bisa dibilang high class karena dibekali RAM 4GB dan ROM 32GB, kamera 16 megapiksel, dan akan dijalankan dengan OS berbasis Android 6.0 Marshmallow MIUI ROM.
Secara terpisah, CEO Xiaomi Lei Jun mengatakan, bahwa perusahaan ini metargetkan untuk menjual 10 juta Redmi Note 2 tahun ini. Alasan ini didukung dengan terjualnya Redmi Note 2 sebanyak 800ribu hanya dalam waktu 12 jam saja.

Xiaomi, Xiaomi Mi 5, Xiaomi Redmi Note 2, Mi Note 2, sidik jari ultrasonik, sensor sidik jari

0 Response to "Xiaomi Mi 5, Smartphone Pertama Dengan Sensor Sidik Jari Ultrasonik"

Post a Comment

wdcfawqafwef